Panas Madinah Menyengat 46 Derajat

Jakarta (KW-News). Kota Mekah dan Madinah pada pekan-pekan Ramadan ini dikabarkan sangat menyengat. Sejumlah jemaah umrah merasakan panas Me...

Jakarta (KW-News). Kota Mekah dan Madinah pada pekan-pekan Ramadan ini dikabarkan sangat menyengat. Sejumlah jemaah umrah merasakan panas Mekah dan Madinah sehingga harus mengenakan payung atau tutup kepala jika keluar rumah.


Bahkan, menurut harian Saudi Gazette edisi Senin, 22 Juli hari ini, banyak warga Madinah dan Mekah sendiri yang merasakan panas itu sehingga membatasi keluar rumah kecuali ada hal penting. Para pedagang terlihat menutup kepala mereka dengan karton bekas kemasan jualannya. Beberapa orang lebih suka mengamankan diri di dalam mal yang sejuk.
Menurut Kantor Berita Arab Sadi, SPA 22 Juli 2012, panas di Madinah mencapai 46 derajat Celcius sementara di Mekah mencapai 45 derajat Celcius. Suhu ini akan semakin panas seiring dengan panen kurma bulan Agustus mendatang yang diperkirakan bisa mencapai 50 derajat Celcius. (MH)

Baca Juga:

Internasional 2200346811090535448

Posting Komentar

emo-but-icon

Video Berita Haji

Populer

Terbaru

Iklan

item